indonesia [Berubah]

Al-Kahf-64, Surah Penghuni-penghuni gua Ayat-64

18/Al-Kahf-64 - Quran pembacaan ke oleh Abu Bakr al Shatri
berikutnya
sebelumnya
share on facebook  tweet  share on google  print  
64

Al-Kahf-64, Surah Penghuni-penghuni gua Ayat-64

Bandingkan semua terjemahan Indonesia Surah Al-Kahf - Ayat 64

سورة الكهف

Surah Al-Kahf

Bismillāhir rahmānir rahīm

قَالَ ذَلِكَ مَا كُنَّا نَبْغِ فَارْتَدَّا عَلَى آثَارِهِمَا قَصَصًا ﴿٦٤﴾
18/Al-Kahf-64: Qala thalika ma kunna nabghi fairtadda AAala atharihima qasasan

Bahasa Indonesia

Musa berkata: "Itulah (tempat) yang kita cari". Lalu keduanya kembali, mengikuti jejak mereka semula.

Quraish Shihab

Mûsâ berkata kepadanya, "Apa yang terjadi ini adalah apa yang kita cari untuk suatu hikmah yang diinginkan Allah." Mereka pun kembali meniti jalan semula yang telah dilalui.

Tafsir Jalalayn

(Berkatalah) Musa, ("Itulah) tempat kita kehilangan ikan itu (tempat) sesuatu (yang kita cari)" kita cari-cari, karena sesungguhnya hal itu merupakan pertanda bagi kita, bahwa kita akan dapat bertemu dengan orang yang sedang kita cari. (Lalu keduanya kembali) kembali lagi (mengikuti jejak mereka semula) menitinya (secara benar-benar) lalu keduanya sampai di batu besar tempat mereka beristirahat.
64